sudah lama neeh saya gak update artikel, maklum sibuk dengan pekerjaan di dunia nyata. Oke pada kesempatan ini saya mau share tentang pengalaman saya ketika berbelanja untuk kebutuhan air brush adik saya. Saya masuk ke sebuah toko perkakas yang paling besar di kota T, toko tersebut sangat ramai dengan para pelanggan yang berlalu-lalang untuk membeli kebutuhan mereka. Saya akui toko tersebut memang sangat lengkap karena apapun perkakas yang diperlukan dipastikan ada. Ketika saya masuk kesan kumuh yang saya dapatkan karena toko tersebut memang sesak dengan barang yang berserakan dimana-mana. saya masuk semakin dalam di toko tersebut karena ruangannya memang banyak suasanapun makin pengap dan sesak.
Saran saya jika anda memiliki tempat usaha yang cukup besar dengan jumlah barang yang banyak maka tata letak barang harus kita perhatikan. Anda harus bisa memajang barang dagangan dengan baik dan sisanya bisa anda simpan di gudang agar lebih terlihat rapih. tujuannya tentu agar calon pembeli kita betah untuk berbelanja di tempat kita.
kita harus ingat sebanyak dan selengkap apapun barang dagangan kita ketika tata letaknya berantakan dan tidak rapi maka banyak dari pembeli yang biasanya enggan kembali lagi dan lebih memilih berbelanja di toko lain.
gambar: manado.olx