Berdasarkan MasterCard Online Shopping Behavior Study yang baru saja
dirilis, pengguna Internet Indonesia mempunyai tingkat kepuasan paling
tinggi (96%) dalam hal belanja online di antara 14 negara kawasan Asia Pasifik. Hal ini menandakan belanja online di Indonesia bakal semakin populer. Survey ini dilakukan kepada tidak kurang dari 500 orang di setiap negara. Hal ini diperukat dengan tumbuhnya pengguna internet di Indonesia sebanyak 2,5% yang mengakses belanja online.
Tentunya ini merupakan sebuah peluang yang bagus bagi kita karena dengan semakin terbukanya pasar online maka produk yang kita tawarkan juga semakin banyak calon pembeinya. Untuk memasarkan online sebenarnya tidaklah sulit karena sekarang ini banyak sekali situs jual beli online diantaranya tokobagus, berniaga, dan FJB Kaskus. Berikut tips jual beli online versi saya:
* untuk penjual :
1. Fast response
Ketika anda mendapat sms /email/chat dari calon pembeli sebaiknya anda melakukan respon untuk menanggapi pertanyaan mereka dengan cepat.Karena kalau respon kita lambat konsumen akan menganggap kita kita serius.
2. Produk sesuai dengan yang di tuliskan
Jika and mengiklankan barang sebaiknya jelaskan secara detail keadaan barang tersebut, baru, second, ori,KW juga kekurangan atau kelebihan barangnya. Jadi disaat sudah terjadi transaksi pembeli tidak merasa tertipu dan akhirnya akan menjadi pelanggan setia kita jika pembeli puas.
3. Menerima berbagai macam pembayaran
Selain transfer langsung jika memungkinkan sebaiknya anda bisa menerima berbagai macam pembayaran seperti credit card, PayPal, atau pembayaran lainnya
*Untuk Pembeli:
1.Alamat penerima yang jelas
Hal ini penting karena dengan alamat yang jelas maka barang dari kurir akan sampai dengan cepat. Cara lain jika di daerah anda tida sampai jasa kurir maka anda cukup mencantmkan alamat kantor jasa pengiriman kepercayaan anda. Jadi ketika barang sampai andalah yang membawanya ke kantor cabang jasa pengiriman tersebut.
2.Gunakan jasa rekening bersama
untuk situs2 jual beli besar mungkin sudah terpercaya dan terjamin no tipu-tipu. tapi bagai mana jika kita berniat membeli dari perorangan contoh tokobagus atau berniaga atau kaskus. Anda dapat melakukan cara saya yaitu solusinya ajak mereka menggunakan jasa Rekber yaitu rekening bersama. tentang rekber akan saya bahas di artikel selanjutnya.
3.Jangan mau membeli barang yang ilegal
jadi belilah barang yang jelas asal usulnya, bukan barang curian ataupun barang yang melanggar hukum.
Demikian tips dari saya semoga dapat dijadikan referensi oleh anda sebelum melakukan jualbeli online.
REFF: swa.co.id master card belanja online semakin populer di indonesia